Friday, April 22, 2016

Dampak Eksternalitas Keberadaan Pabrik Semen Di Pidie Bagi Lingkungan


 
SHF- Aceh Merupakan Salah satu provinsi  paling ujung barat sumatera Indonesia yang 
menyimpan beragam kekayaan alam yang tidak perlu diragukan lagi. Alam yang masih asri dan sejuk ditambah lagi dengan keadaan lingkungan yang menjamin kesehatan.

Selain  PT. Semen Lafarge yang berlokasi di kawasan Lhoknga Aceh Besar, kali ini terdengar isu isu hangat tentang rencana pembagunan Pabrik Semen Indonesia Aceh di tanah seluas 1.500 hektare di kabupaten pidie yang menghabiskan anggaran sekitar 5 triliunan, dalam artikel ini kita akan mengakaji  bagaimana dampak pembangunan Pabrik semen di Pidie terhadap lingkungan.

Sesuai dengan isu isu yang  hangat di Aceh saat ini, yaitu tentang pembangunan pabrik semen di kecamatan Laweung, Kabupaten Pidie  yang banyak menuai pro dan kontra tentang pembangunan  pabrik tersebut.


Memang secara hakikat dapat meningkatkan  pertumbuhan ekonomi masyarakat, namun kita juga harus melihat bagaimana dampak ekternalitas dari keberadaan pabrik itu, akankah  hanya untuk keuntungan sekeolmpok saja  dan menghancurkan  masa depan  masyarakat di seputaran kawasan pabrik.

Karena prosess yang dilakukan dalam  pembuatan semen ini dapat menganggu lingkungan  dan mengancam kesehatan  masyakat serta anak-anak di seputaran pabrik, namun kita juga tidak bisa memvonis  bahwa keberadaan industri itu hanya berdampak negatif. 

Mungkin saja dengan keberadaan pabrik semen ini dapat mengurangi angka pengguran dan memperkecil angka kemiskinan di Aceh lewat dukungan bagai pihak  dalam memajukan Ace.

Yang perlu kita garis bawahi bersama disini ialah bagaimana dampak  terhadap lingkungan tentang keberadaan pabrik semen ini dan apa peran masyrakat, pemerintah dan pihak investor.

penulis: Mustakim Al-Bactiary


Dampak Eksternalitas Keberadaan Pabrik Semen Di Pidie Bagi Lingkungan Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Unknown